Periode Akhir Kesultanan Utsmani
Pada akhir abad ke-19,
gerakan-gerakan nasionalis mulai bermunculan di eropa yang kemudian merambah
keseluruh dunia menyebabkan negara-negara yang mengandung sistem monarki
menjadi terancam. hal ini berlaku juga untuk kekhalifahan dunia islam yang
berada dibawah kekuasaan turki utsmani. Saat itu dibandingkan dengan eropa
kekuatan turki utsmani sudah mulai melemah bahkan di eropa sendiri mereka dijuluki
sebagai ‘The Sickman From West’ atau pria sakit dari barat. Selanjutnya hal tersebut diperparah dengan kejadian pada tahun 1912 yang mana perang pertama balkan pertama terjadi, perang
tersebut melibatkan kekhalifahan utsmani melawan Bulgaria, yunani, serbia dan
montenegro yang mana akibat perang tersebut wilayah albania, makedonia ,dan
bulgaria melepaskan diri dari kekhlifahan utsmaniyah.
Perang balkan 1 dan wilayah usmani yang hilang : https://media1.britannica.com/eb-media/49/64949-004-CBD9E994.jpg |
hal ini menimbulkan kekacauan didalam negeri dan
melemahkan otoritas kekahlifahan . hal tersebut kemudian dimanfaatkan oleh CUP (organisasi turki muda) untuk merebut simpati masyarakat turki dengan ikut serta pada perang balkan 2 dimana mereka kemudian memperoleh wilayah utsmani yang sebelumnya hilang.
Perang balkan 2 dan kekalahan Bulgaria |
setelah itu mereka mencoba merebut kekuasaan dari khalifah Abdul Hamid II melalui kudeta dimana mereka membunuh wazir yang sedang menjabat, menggulingkan sultan terakhir, mengusir semua pemimpin lainnya dari pemerintahan dan mengubah negara turki utsmani menjadi negara satu partai. kemudian munculah kekuasan tri tunggal yang dipimpin oleh tiga pasha antara lain Talaat pasha, enver pasha, dan kemal pasha. walaupun kudeta mereka berhasil kekhalifahan masih berdiri dibawah Sultan Muhammad Resyad (Mehmet V).
Sultan Abdul Hamid II |
Sultan Muhammad V Reshad
Adapun
langkah yang dilakukan oleh partai CUP dalam melemahkan kekhalifahan adalah dengan
melibatkan kekhalifahan kedalam perang dunia pertama yang mana sebenarnya kaum
muslim tidak punya kepentingan dalam perang tersebut. Tetapi para pemimpin CUP
berpikir bahwa mereka akan memetik manfaat besar jika bergabung dengan pihak
pemenang sebelum peperangan berakhir. saat itu ahli strategi CUP memutuskan
bahwa jerman lah kemungkinan yang akan keluar sebagai pemenangnya. disebabkan
jerman merupakan salah satu negara yang memiliki kekuatan industri yang paling
hebat dieropa pada saat itu. ketika itu jerman telah mengalahkan perancis dan
menggenggam eropa tengah. selain itu dengan berpihak kepada jerman turki dapat
memerangi dua musuh bebuyutannya yaitu inggris dan rusia. Tapi CUP salah
perhitungan alasannya antara lain perang tidak berakhir dengan cepat. selain itu
dari pihak inggris untuk memecah kebuntuan mereka memutuskan untuk menyerang
kekuatan poros (jerman, austria, turki) dari belakang melalui asia kecil. tapi serangan ini gagal.
Pertempuran di Galipoli |
Setelah
upaya penyerangan mereka gagal inggris kemudian sibuk mengekploitasi kelemahan tentara utsmani salah satunya adalah pemberontakan yang merebak di arab. Dimana berbagai
keluarga arab yang memiliki pengaruh berusaha untuk memantapkan diri sebagai
penguasa dinasti lokal yang kemudian tercium oleh inggris. Adapun diantara keluarga
tersebut yang tampak menonjol adalah keluarga Ibnu Saud yang bersekutu dengan
ulama pimpinan abdulah bin wahab. dan keluarga Syarif hussein (keturunan
hashimiyah )yang memerintah mekkah. Inggris kemudian mengirimkan agennya untuk
menemui keluarga Ibnu Saud. pihak inggris berusaha dengan segala cara agar
dapat mencapai kesepakatan dengan keluarga Ibnu Saud.saat itu inggris
menawarkan uang dan senjata untuk menyerang utsmani.
Salah
seorang penjaga kakbah yang bernama hussein bin ali yang merupakan keturunan
dari hasyimiyah( keturunan dari klan nabi muhammad). saat itu dia menginginkan
kekuasaan bagi bangsa arab yang membentang dari mesopotamia hingga laut arab.
dan ia berpikir inggris mungkin membantunya mewujudkan hal tersebut. Inggris
membiarkan dia menyangka bahwa mereka bersedia mewujudkan keinginannya
tersebut. mereka kemudian mengutus seorang perwira intelijen yang bernama
kolonel thomas edward lawrence yang bisa berbicara bahasa arab.
Wilayah Kekhalifahan Utsmani Pada tahun 1914 : http://lostislamichistory.com/wp-content/uploads/2012/12/Ottoman_Empire_1914_h.png |
Adapun
kedua suku berpengaruh tersebut yaitu hasyimiah dan ibnu saud berharap dapat
membebaskan arab dari cengkeraman utsmani. Sebenarnya inggris tidak terlalu
peduli mana dari mereka yang akan memperoleh kekuasaan. mereka hanya
mengiginkan bantuan untuk melemahkan kekuatan utsmani, sehingga mereka bisa
mengalahkan jerman dinegaranya sendiri.
ternyata
pihak syarif hussein yang duluan membantu inggris dan mengusir tentara
kekhalifahan turki utsmani keluar dari
wilayah itu yang pada akhirnya membuka jalan bagi inggris untuk mengambil
damaskus dan baghdad. yang kemudian dari sana inggris dapat memberi tekanan
pada utsmani.
Namun
sayang sekali ketika apa yang diharapkan tidak sesuai dengan kenyataan dimana
pada waktu yang bersamaan ketika agen inggris membuat janji kepada keluarga.
dipihak lain dua diplomat eropa Mark Sykes dan Francois George Picot sedang
bertemu diam-diam untuk membahas pembagian wilayah untuk kekuatan eropa yang
menang setelah perang. mereka menyepakati bagian mana yang pantas untuk inggris
dan bagian mana yang pantas untuk perancis serta sedikit bagian mana yang
pantas untuk rusia. akan tetapi anehnya bagian mana yang diberikan untuk orang
arab tidak disebutkan.
pembagian wilayah untuk pihak sekutu setelah perang dunia I menurut Sykes dan Picot : https://attwiw.files.wordpress.com/2016/05/map-sykes-picot-2.jpg |
Sumber referensi :
Ansary, Tamim. 2010 "Dari Puncak Baghdad".
https://id.wikipedia.org/wiki/Abdul_Hamid_II
https://id.wikipedia.org/wiki/Perang_Balkan_I
https://id.wikipedia.org/wiki/Perang_Balkan_II
Ansary, Tamim. 2010 "Dari Puncak Baghdad".
https://id.wikipedia.org/wiki/Abdul_Hamid_II
https://id.wikipedia.org/wiki/Perang_Balkan_I
https://id.wikipedia.org/wiki/Perang_Balkan_II
Jangan membantu infonya min. thanks
ReplyDeleteJd keinget jaman MA, :3 yang waktu pelajaran SKI jarang ngerjain tugas :3
ReplyDeletekeren infonya, saya malah baru ngerti :D
ReplyDeleteNambah ilmu nih nice artikel min
ReplyDeletebaru tau gan informasinya
ReplyDeleteNice artikelnya gan.
ReplyDeleteizin bookmark gan!
ReplyDeleteijin buat bahan ajar. thank.
ReplyDeletebanyak pengetahuan yang bisa diambil dari sini
ReplyDeletejadi keinget masa sekolah :D
ReplyDeleteGak menyangka ternyata kekuasaan kekalahan ustmani luas juga bahkan sampai ke wilayah eropa
ReplyDeletemantab thanx gan, bagus artikel
ReplyDeletemantapp...namba sejarah lagi tentang islam
ReplyDelete